Penerapan Artificial Intelligence di dalam dunia Pendidikan modern

Kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) adalah simulasi dari kecerdasan yang dimiliki oleh manusia yang dimodelkan di dalam mesin dan diprogram agar bisa berpikir seperti halnya manusia. Sedangkan menurut Mc Leod dan Schell,  Kecerdasan buatan adalah praktik memberi mesin, seperti komputer, kemampuan untuk menampilkan perilaku yang dianggap cerdas seolah-olah ditampilkan oleh manusia. Dengan kata lain, kecerdasan buatan adalah sistem komputer yang dapat melakukan pekerjaan yang biasanya membutuhkan tenaga atau kecerdasan manusia untuk melakukan pekerjaan tersebut. AI sendiri merupakan teknologi yang membutuhkan data untuk diubah menjadi informasi, sama seperti manusia. AI membutuhkan pengalaman dan data untuk meningkatkan kecerdasannya. Poin penting dalam proses AI adalah pembelajaran, penalaran, dan koreksi diri. Kecerdasan buatan harus belajar untuk memperkaya pengetahuannya. Pembelajaran AI tidak selalu ditentukan oleh manusia, tetapi AI belajar dari pengalaman AI ketika manusia menggunakannya.

Di dalam dunia Pendidikan AI sendiri telah banyak dimanfaatkan untuk mempermudah di dalam sarana pengajaran, diantara lainnya yaitu :

1. Virtual Mentor

AI bisa memberikan umpan balik dari aktivitas belajar dan latihan soal para siswa, kemudian memberikan rekomendasi materi yang perlu dipelajari kembali layaknya seorang guru atau tutor. Konsep ini telah banyak di aplikasikan pada Pendidikan di eropa dan amerika, seperti contoh Konsep AI Blackboard dimana para dosen atau pengajar menggunakan AI ini untuk mempublikasi catatan, pekerjaan rumah, kuis, dan tes yang memungkinkan siswa dapat mengajukan pertanyaan dan AI ini dapat menjalankan tugas untuk proses penilaian.

2. Smart Content

AI sendiri dapat berfungsi untuk membagi dan menemukan konten materi dan buku digital yang diperlukan di dalam pembelajaran yang sebelumnya sudah diprogram secara virtual dengan lebih mudah . Contoh umum penerapan teknologi ini bisa di lihat dari perpustakaan digital yang telah ada di sekolah, perguruan tinggi, maupun perpustakaan umum.

3. Automatic Assessment

AI ini digunakan untuk keperluan asesmen dan koreksi soal secara otomatis dan juga online. fitur ini memudahkan guru dan tutor di dalam menyiapkan dan di dalam mengadakan sebuah kuis maupun ulangan yang bisa di mulai secara mudah dan praktis yang dimana Guru dan tutor tidak perlu lagi untuk membuat soal dan mengoreksi soal secara manual, Sistem AI ini dengan sendirinya akan bekerja sendiri sesuai dengan instruksi yang telah diprogramkan sebelumnya dan juga AI ini bisa belajar dengan mandiri sesuai dengan kebiasaan yang dilakukan pengguna atau murid. AI ini juga akan memberikan rekomendasi materi terkait soal yang telah dikerjakan.

Lebih Lanjut Silahkan Simak Video Youtube Berikut :

You may also like...