Pengaruh Teknologi Terhadap Perkembangan Moralitas Anak Bangsa

Berikut Link Video Penjelasan Tentang Pengaruh Teknologi Terhadap Perkembangan Moralitas Anak Bangsa

https://youtu.be/TYaF1Cn-xHk

Pengertian Teknologi

Teknologi terdiri dari dua kata, yaitu “techne” yang berarti seni atau keterampilan, dan “logia” yang berarti pengetahuan atau pengetahuan yang berkaitan dengan suatu subyek tertentu.

Pengertian umum tentang teknologi adalah seperangkat alat, mesin, perangkat lunak, dan proses yang digunakan untuk membuat, merancang, mengembangkan, meningkatkan produk, layanan, dan sistem untuk memenuhi kebutuhan manusia.

Teknologi digunakan untuk membuat produk dan layanan yang lebih efisien, lebih murah, lebih aman, serta lebih mudah digunakan.

Teknologi juga memungkinkan manusia untuk berkomunikasi dengan orang-orang di seluruh dunia dengan mudah, mendapatkan akses informasi dalam hitungan detik, dan melakukan tugas-tugas yang sebelumnya sulit atau bahkan mustahil dapat dilakukan tanpa teknologi.

Perkembangan Teknologi

Istilah Teknologi pertamakali muncul pada abad ke-17. Kemudian pada abad ke-20, istilah teknologi berkembang cukup pesat mengenai ide, metode, dan proses.

Awalnya, teknologi hanya sebatas benda berwujud seperti alat atau mesin yang biasa kita lihat. Namun karena perkembangannya cukup signifikan, maka penggunaan istilah teknologi tidak hanya terbatas pada mesin saja.

Hingga saat ini manusia sangat tergantung dengan teknologi bahkan menjadikannya sebagai salah satu kebutuhan pokok atau kebutuhan mutlak yang harus dipenuhi.

Seperti yang kita ketahui bahwa jika suatu negara memiliki ilmu pengetahuan dan teknologi yang mumpuni, maka suatu negara dapat dengan mudah maju dan berkembang pesat.

Seiring waktu, teknologi telah membuat kemajuan yang signifikan. Berikut beberapa contoh perkembangan teknologi terkini yang sedang banyak digunakan di berbagai bidang.

• Big Data, yaitu teknologi yang memungkinkan pengolahan dan analisis data dalam skala besar untuk membuat keputusan yang lebih baik dan informasi yang lebih akurat.

• Internet of Things (IoT). Teknologi yang memungkinkan perangkat dan mesin elektronik terhubung dan berkomunikasi satu sama lain melalui jaringan internet.

• Kecerdasan Buatan (AI), yang memungkinkan mesin dan perangkat lunak melakukan tugas tertentu secara mandiri menggunakan algoritme dan data.

• Kendaraan otonom, yaitu kendaraan yang bergerak secara mandiri tanpa pengemudi manusia, menggunakan sensor dan kamera untuk mendeteksi rute dan rintangan terdekat.

• Rekayasa Genetika, berupa adaptasi DNA makhluk hidup untuk meningkatkan kesehatan, meningkatkan produktivitas, dan memperbaiki lingkungan.

• Pembelajaran mesin, yaitu teknologi yang memberikan kesempatan kepada mesin untuk belajar dari data dan pengalaman untuk meningkatkan kinerjanya dari waktu ke waktu.

• Energi Terbarukan, yang memungkinkan produksi energi bersih dan terbarukan, seperti panel surya, turbin angin, dan hidrogen.

1. Bidang Ekonomi

Contoh kemajuan teknologi yang pertama yakni dapat diamati di bidang ekonomi dan pasar secara global. Teknologi yang kian canggih saat ini memungkinkan manusia untuk dapat mengakses pasar dalam ruang lingkup waktu dan tempat yang tak terbatas.Sehingga, manusia secara langsung dapat mengetahui kondisi ekonomi dan pasar meski tak berada di lokasi. Contoh kemajuan teknologi di bidang ekonomi adalah kemunculan e-commerce, e-money, hingga berbagai kemudahan dalam bertransaksi jual beli lainnya.

2. Bidang Transportasi

Selain ekonomi, kemajuan teknologi juga dapat dirasakan di bidang transportasi. Hingga saat ini, banyak alat transportasi yang canggih, efektif, dan efisien.Dengan kemajuan alat transportasi yang terus dikembangkan, maka manusia pun tak lagi sulit untuk berpindah dari satu area ke area lainnya. Sementara itu, contoh kemajuan di bidang transportasi ialah munculnya sepeda motor listrik, KRL, MRT, hingga kereta cepat lainnya.

3. Bidang Kesehatan

Selain ekonomi dan transportasi, kemajuan teknologi juga merambah di bidang kesehatan atau medis. Hal tersebut dapat diamati dari munculnya berbagai alat dan sistem yang mendukung di bidang kesehatan yang serba canggih. Kemajuan teknologi ini pun tentu semakin memudahkan manusia untuk mendapatkan akses di bidang kesehatan. Sebab, kesehatan juga merupakan salah satu bidang yang esensial bagi manusia. Sementara itu, contoh kemajuan teknologi di bidang kesehatan tersebut yakni teknologi nano, robotik, virtual reality, hingga berbagai sensor yang mendukung sistem medis.

4. Bidang Pendidikan

Bidang pendidikan juga tak luput mengalami kemajuan teknologi. Seiring berkembangnya zaman dan teknologi, banyak hal-hal yang kian memudahkan interaksi antara pelajar dengan pengajar.Selain itu, berbagai sistem di bidang pendidikan juga mengalami perkembangan pesat. Hal ini pun turut memudahkan pelajar dalam mengakses pelajaran maupun administrasi sekolah. Sementara contoh kemajuan teknologi di bidang pendidikan tersebut di antaranya yakni meliputi e-learning, video assisted learning, gamification, blockchain, hingga artificial intelligence atau AI.

5. Bidang Telekomunikasi

Bidang yang tak kalah mengalami kemajuan teknologi adalah informasi dan telekomunikasi. Bidang telekomunikasi merupakan salah satu hal yang senantiasa tak bisa dilepaskan dalam kehidupan manusia. Setiap hari, manusia terus melakukan komunikasi dan interaksi dengan manusia lainnya.Oleh karena itu, berbagai inovasi pun terus dilakukan untuk menunjang interaksi antar manusia yang kian mudah. Sementara itu, contoh kemajuan teknologi di bidang telekomunikasi tersebut yakni telepon pintar, satelit komunikasi, hologram, internet, dan lain sebagainya.

Dampak Pengaruh Teknologi Terhadap Moralitas Anak Bangsa

Pada zaman yang semakin maju ini, banyak aktivitas manusia yang dapat digantikan oleh mesin. Hal ini menunjukkan bahwa perkembangan pemikiran manusia sangatlah pesat sehingga mampu menciptakan alat-alat yang canggih dan modern.

Semakin tinggi pengetahuan manusia terhadap ilmu pengetahuan, maka semakin besar pula perkembangan kecanggihan teknologi yang akan diciptakan oleh manusia.

Kecanggihan teknologi dapat secara langsung maupun tidak langsung mempengaruhi perkembangan moral. Seseorang dapat berperilaku buruk karena dampak dari penggunaan teknologi yang tidak tepat.

Efek dari kemajuan teknologi ini dapat kita rasakan dalam kehidupan sehari-hari. Hilangnya norma dan nilai serta tata krama yang ada di masyarakat akibat pengaruh teknologi membuat generasi muda tidak lagi mengindahkan moral yang ada di Indonesia.

Dampak dari kemajuan teknologi dapat dirasakan oleh semua kalangan, tidak hanya orang dewasa, orang kaya, pengusaha atau orang yang ahli dalam bidang teknologi, tetapi juga remaja, anak-anak, orang yang awalnya tidak mengerti teknologi, bahkan anak-anak yang masih di bawah umur juga bisa merasakan dampak dari kemajuan teknologi ini.Bagi para pelajar, kemajuan teknologi memberikan dampak yang sangat baik, karena dapat menambah wawasan melalui internet yang dapat diakses melalui smartphone canggih.

Pelajar dapat dengan mudah menemukan informasi penting untuk mereka ketahui. Internet memiliki manfaat yang sangat besar, dimana internet dapat memberikan daya imajinasi, kreasi, inovasi dan teknologi komunikasi yang memungkinkan penyebaran informasi dengan kualitas yang hampir sempurna dalam waktu yang sangat cepat.

Tidak sedikit juga dari para pelajar yang menggunakan internet untuk mengakses hal-hal yang tidak sepantasnya. Tidak sedikit dari mereka yang menyalahgunakan kecanggihan teknologi dengan mengakses situs-situs yang mengandung unsur pornografi berupa gambar atau video yang tidak pantas untuk ditonton dan disebarluaskan kepada para pengguna internet, khususnya para pelajar. Hal ini tentunya sangat mempengaruhi moralitas anak bangsa yang sangat menurun drastis.

Beberapa contoh dampak negatif dari teknologi yang dirasakan pada anak-anak saat ini seperti kurangnya sopan dan santun, sering berbicara kasar, susah diatur, tidak mendengarkan nasihat orang tua, sulit berinteraksi dengan lingkungan sekitar, anak menjadi lebih malas, tidak mau belajar serta tidak takut untuk melanggar perintah agama, dan lain sebagainya.Pada saat ini, sedang marak kasus pelecehan seksual yang dilakukan oleh para pelajar. Mereka tidak malu melakukan hal yang tidak sesuai norma seperti itu, bahkan ada beberapa oknum yang bangga dan terang-terangan setelah melakukan perbuatan keji seperti itu yang kemudian dipublikasikan di internet.

Dari sini kita bisa menilai betapa buruknya moral para anak bangsa saat ini.

Upaya Untuk Mencegah Dampak Negatif Akibat Pengaruh Kemajuan Teknologi

Dari munculnya berbagai dampak kecanggihan teknologi terhadap perilaku moral anak bangsa yang sangat kurang, maka diperlukan perhatian serta pengawasan dari berbagai pihak, agar dalam proses perkembangan selanjutnya tidak menimbulkan hal-hal yang merugikan.

Sebaiknya ada kontrol dari orang tua dan masyarakat sekitar, juga dengan mengadakan kegiatan-kegiatan positif yang bertujuan untuk mengedukasi, melibatkan anak-anak, remaja, serta perhatian dan pengawasan orang tua terhadap anak-anak harus lebih ketat dan orangtua juga harus menjalin hubungan dengan anak agar menjadi lebih dekat dengan mereka, sehingga anak-anak menjadi lebih terbuka dan mudah untuk diarahkan.

Orangtua harus menjaga komunikasi yang baik dengan anak agar dapat memanfaatkan kemajuan internet dengan baik, dan perkembangan teknologi harus terus dipantau oleh orang tua agar dapat meminimalisir dampak negatif dari kemajuan teknologi.

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

83 − 82 =