Apakah Pinterest Bisa Dijadikan Sebagai Media Pembelajaran?

Perkembangan Zaman, Teknologi dan Pendidikan

Perkembangan zaman lahir dari perkembangan pemikiran. Pemikiran yang berkembang lahir dari pendidikan yang seimbang. Pada akhirnya, perkembangan zaman menuntut segala bidang untuk berjalan beriringan, berkembang sesuai bidang. 

Pendidikan sebagai kunci sukses perkembangan zaman juga dituntut untuk menyesuaikan dengan perkembangan zaman itu sendiri. Pendidikan dan berbagai hal di dalamnya, mulai dari peraturan, mata pelajaran hingga media pembelajaran dituntut agar sesuai dengan apa yang sedang ada dan apa yang sedang terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai contoh yang nyata, wabah Covid-19 yang melanda dunia pada tahun 2019 menuntut segala bidang untuk mempunyai cara baru agar bisa berjalan, cara baru agar bisa bertahan. Salah satunya adalah dalam bidang pendidikan di mana diciptakanlah peraturan mengenai online school agar proses pembelajaran tetap berjalan meskipun tidak bisa berangkat ke sekolah. Pada saat itulah, banyak tercipta inovasi-inovasi baru dalam dunia pendidikan, salah satunya adalah inovasi media pembelajaran. Para pendidik berlomba-lomba membuat media pembelajaran yang menarik dengan harapan para peserta didik tetap bersemangat meskipun pembelajaran tidak dilakukan di sekolah.

Dalam hal itu, teknologi memegang peran utama untuk menciptakan keberhasilan dalam kegiatan pembelajaran. Teknologi yang merupakan hasil dari perkembangan pemikiran dan faktor penting dalam perkembangan zaman digunakan sebagai alat agar pendidikan dapat beradaptasi dengan perkembangan dan perubahan zaman.

Berbicara lebih lanjut mengenai media pembelajaran yang berkaitan dengan teknologi, akhir-akhir ini variasinya semakin banyak dengan tujuan untuk menambah minat belajar peserta didik. Penggunaan Quizizz, Google Form, YouTube dan berbagai media pembelajaran lain semakin banyak dan berhasil dalam fungsinya.

Berkaitan dengan kemunculan berbagai media pembelajaran baru yang membuat pembelajaran menjadi lebih menarik, artikel ini akan membahas mengenai kemungkinan Pinterest sebagai salah satu aplikasi yang bergerak di bidang media dijadikan sebagai media pembelajaran. Jadi, mungkinkah Pinterest digunakan sebagai media pembelajaran?

Sebelum masuk ke pembahasan mendalam, izinkan Pinterest untuk memperkenalkan diri.

Pinterest: Ide dan Inspirasi Dalam Bentuk Visual

Pinterest merupakan aplikasi berbagi gambar yang mengizinkan penggunanya untuk mengoleksi dan membagikan gambar, video dan konten visual lainnya. Pinterest didirikan oleh seorang karyawan pendiri Yahoo, Ben Silbermann dan rekannya Evan Sharp pada tahun 2009 dan sejak saat itu, Pinterest telah menjadi satu dari sekian banyak aplikasi media sosial paling populer. Ide pembentukan Pinterest yang bisa dibilang sebagai aplikasi untuk mengoleksi gambar ini berasal dari kegemaran masa kecil Ben Silbermann untuk mengoleksi sesuatu.

Pinterest dalam slogannya lebih suka menyebut dirinya sebagai tempat untuk menemukan ide dan inspirasi. Ini terasa lebih cocok untuk didengar daripada “layanan berbagi gambar” karena di dalam Pinterest, gambar-gambar maupun video-video yang ada bukan hanya gambar dan video melainkan juga ide dan inspirasi. Hal ini dikarenakan sebagian banyak orang menggunakan Pinterest ketika ingin menemukan ide dan inspirasi. Sebagai contoh, ketika ingin menemukan desain kamar, desain rumah, gaya berpakaian bahkan inspirasi menu makanan, pengguna Pinterest akan bergegas membuka aplikasi Pinterest untuk menemukan ide dan inspirasi. Pinterest menyediakan banyak ide dan inspirasi di mana ide dan inspirasi itu sejatinya berasal dari penggunanya sendiri sehingga bisa dikatakan bahwa Pinterest adalah wadah untuk menampung ide atau inspirasi dan wadah untuk menemukan ide atau inspirasi.

Pinterest juga dikenal sebagai media sosial yang memiliki estetikanya tersendiri. Pinterest mempunyai gaya yang berbeda dari berbagai media sosial lainnya di mana ketika orang-orang tidak memiliki kata-kata untuk menggambarkan apa yang ingin ditemukan, namun ketika melihat, mereka tahu jika itu yang mereka cari, dalam hal ini, ketika menelusuri konten yang ada di dalam Pinterest, mereka akan menemukan ide dan inspirasi sesuai dengan selera mereka.

Popularitas Pinterest

Awal Peluncuran

Pada tahun 2012, Pinterest menjadi salah satu media sosial paling populer dan berada di urutan ketiga setelah Facebook dan Twitter di Amerika Serikat. Ini membuktikan bahwa meskipun Pinterest terbilang populer pada tahun-tahun awal peluncurannya.

Pada Tahun 2023

Dengan kemunculan aplikasi dengan fiturnya yang menjadi tren seperti TikTok, Instagram dan Twitter tidak dapat dipungkiri bahwa Pinterest mengalami penurunan popularitas. Meskipun demikian, hal ini tidak akan menutup kemungkinan bagi Pinterest untuk kembali mendominasi media sosial seperti yang terjadi pada awal peluncuran.

Penggunaan Pinterest

Pinterest sebagai aplikasi yang berbasis visual ini lebih populer di kalangan pengguna dengan usia di bawah 50 tahun dengan sebagian besar merupakan anak muda dan usia produktif.

Selain itu, Pinterest yang lebih cenderung dikenal sebagai aplikasi hiburan tidak terlalu mendapat perhatian dari kalangan pengajar. Ketidakpahaman mereka tentang fitur-fiturnya menjadi salah satu penyebab mengapa Pinterest kurang populer untuk dijadikan sebagai media pembelajaran. Aplikasi yang cenderung lebih sering digunakan oleh pengajar dalam kegiatan pembelajaran adalah Whatsapp, Instagram dan Youtube. Whatsapp yang merupakan aplikasi untuk berkomunikasi ini digunakan oleh pengajar untuk memberikan informasi dalam kegiatan pembelajaran. Di tempat lain, Instagram lebih sering digunakan sebagai tempat berbagi hasil tugas kepada khalayak umum. YouTube dengan keberadaannya sebagai aplikasi berbagi video sering digunakan untuk memberi materi pembelajaran maupun tempat berbagi hasil tugas.

Dalam hal ini, Pinterest yang juga merupakan aplikasi yang bergerak di bidang visual, memiliki potensi yang tidak kecil untuk dijadikan sebagai media pembelajaran. Fitur-fitur berbagi media yang ada di dalam Pinterest sangat bisa digunakan untuk kegiatan pembelajaran yang lebih menarik.

Fitur Yang Mendukung Pinterest Sebagai Media Pembelajaran

Fitur Pencarian Gambar dan Inspirasi Mengajar

Sebagai aplikasi penyedia konten visual, kualitas dan variasi konten yang ada di Pinterest tidak perlu diragukan lagi. Keberagaman konten Pinterest, termasuk di dalamnya adalah berbagai konten berkaitan dengan pembelajaran di sekolah akan sangat berguna untuk dijadikan sebagai media pembelajaran. Berbagai gambar menarik berkualitas tinggi yang bisa dijadikan sebagai bahan membuat PPT juga tersedia di Pinterest.

Selain itu, mengingat kembali bahwa Pinterest adalah sumber ide dan inspirasi, berbagai ide dan inspirasi mengajar juga melimpah.

Berbagai gambar yang ada di Pinterest dapat dengan mudah untuk diunduh secara gratis untuk digunakan sebagai media pembelajaran.

Fitur Membuat Pin, Pin Ide dan Papan (board)

Pinterest menggunakan istilah Pin dalam penggunaannya. Intinya, membuat Pin adalah mengunggah gambar sedangkan membuat Pin Ide adalah mengunggah gambar dan video. Dengan fitur ini, pengajar bisa mengupload materi berupa gambar atau video yang tentunya akan lebih menarik. 

Selain pin, Pinterest juga menggunakan istilah Papan (board) di mana Papan (board) ini adalah kumpulan dari Pin dan atau Pin Ide. Intinya, membuat Papan (board) adalah membuat koleksi gambar dan video. Fitur ini akan bermanfaat bagi pengajar untuk mengelompokkan materi yang berupa gambar dan video ke dalam satu tempat yaitu Papan (board).

Fitur Membuat Papan Kolaborasi

Membuat Papan yang merupakan membuat koleksi gambar atau video ini bisa dijalankan dengan kolaborasi. Artinya adalah kita bisa membuat koleksi gambar dan video bersama dengan orang lain. Fitur ini bisa digunakan untuk mengumpulkan tugas maupun kerja kelompok yang membutuhkan kolaborasi.

Fitur Menyimpan Pin dan Pin Ide

Fitur menyimpan Pin dan Pin Ide ini bisa dimanfaatkan oleh peserta didik dan pengajar. Bagi peserta didik, fitur ini dapat digunakan untuk menyimpan materi yang telah dibuat oleh pengajar. Bagi pengajar, fitur ini dapat dimanfaatkan untuk menyimpan ide atau inspirasi mengajar.


Dengan keberagaman fitur segar yang Pinterest sajikan, tidak mustahil bagi Pinterest untuk dijadikan sebagai media pembelajaran efektif yang tentunya sesuai dengan perkembangan zaman. Menggunakan Pinterest sebagai media pembelajaran adalah inovasi yang sangat cemerlang mengingat betapa bagusnya aplikasi ini.

Pada akhirnya, kreativitas pendidik untuk menggunakan berbagai media pembelajaran sangat diperlukan agar proses pembelajaran bisa lebih hidup dan tidak kaku.


Untuk mengetahui lebih jelas mengenai penggunaan Pinterest sebagai media pembelajaran, simak video berikut!

Referensi

detikInet. (2013, February 18). Pinterest Mulai Saingi Popularitas Twitter. detikInet. Retrieved May 16, 2023, from https://inet.detik.com/cyberlife/d-2172448/pinterest-mulai-saingi-popularitas-twitter

IDN TIMES. (2022, December 12). 5 Alasan Mengapa TikTok Kini Begitu Populer dan Digemari. IDN Times. Retrieved May 16, 2023, from https://www.idntimes.com/tech/trend/sahrul-5/alasan-tiktok-kini-populer-c1c2?page=all

iSeller. (2023, March 14). 8 Tren Media Sosial 2023 yang Harus Kamu Ketahui. iSeller. Retrieved May 16, 2023, from https://www.isellercommerce.com/blog/8-tren-media-sosial-2023-yang-harus-kamu-ketahui/

Pinterest. (n.d.). Cara Kerja Pinterest. Pinterest Business. Retrieved April 9, 2023, from https://business.pinterest.com/id/how-pinterest-works/

Populix. (n.d.). Penggunaan Media Sosial Selama Pandemi. Populix. Retrieved May 16, 2023, from https://info.populix.co/articles/tren-media-sosial-di-kalangan-pelajar-dan-pekerja/

Profil Orang Sukses. (n.d.). Pernah Gagal Bikin Aplikasi, Ben Silbermann Sukses Bangun Pinterest. Kumparan. Retrieved April 9, 2023, from https://kumparan.com/profil-orang-sukses/pernah-gagal-bikin-aplikasi-ben-silbermann-sukses-bangun-pinterest-1ypvwW17hKj/full

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

50 − = 48